Ski Vacation

Horní Blatná

Berbeda dengan liburan musim dingin tahun-tahun sebelumnya, yang bertema city hopping, kali ini tema liburan saya.. ski vacation! ^^ Bisa disebut juga ski-winter school, karena selama seminggu penuh tiada hari tanpa skiing, lengkap dengan instruktur tentunya :p.

Bertempat di Horní Blatná, sebuah kota kecil di Czech Republic, di distrik yang berbatasan dengan Jerman. Sungguh kecil, sampai bisa tertangkap kamera hanya dalam satu gambar (di atas). Mengapa Czech? Karena segalanya jauh lebih murah di sana ^^.

Kalau tahun lalu saya mencoba merasakan sensasi downhill skiing, kali ini saya mencoba cross-country skiing. Berbeda dengan downhill skiing, cross-country skiing biasanya dilakukan di rute yang cenderung rata, kadang berbukit sedikit supaya seru ;). Boots dan ski board nya jauh lebih ringan daripada yang biasa dipakai di downhill skiing *total sewa semua peralatan untuk 6 hari hanya €40*. Uhmm, kesannya jadi kayak hiking biasa ya ^^; Tapi percayalah, jauh lebih susah daripada yang terlihat.

Kalau menurut saya, di rute yang rata, rasanya jadi seperti ice skating, hanya dengan sepatu yang lebih panjang :p. Di saat rute mulai mendaki, tongkat berperan penting, dan otot lengan mau tak mau harus bekerja keras mendorong badan. Kadang kalau tanjakannya agak keterlaluan, wajib menerapkan teknik duck step, jadi berjalan dengan papan ski membentuk huruf V. Nah, di rute menurun, rasanya persis downhill skiing, bedanya… amat sangat susah untuk ngerem! :D. Terutama untuk amatir seperti saya. Jadi kalau sudah meluncur turun yang bisa dilakukan cuma berusaha menjaga keseimbangan badan, atau menjatuhkan diri untuk berhenti.

Liburan seminggu ini pola makan saya benar-benar teratur ^^. Hari biasanya dimulai dengan sarapan jam 9 pagi, istirahat sebentar, lalu mulai bersiap-siap skiing. Sekitar jam 10.30~11.00 sesi skiing pun dimulai. Tengah hari, istirahat sambil makan siang, di pondok peristirahatan kalau kebetulan dilewati oleh rute perjalanan, atau ya cari tempat yang nyaman untuk berhenti dan makan.

Makan malam biasanya jam 7 malam, 4 kali kami makan malam di restoran *hanya ada 3 restoran di Horní Blatná, malam terakhir kami harus voting ;p*, sisanya homemade cooking ^^. Menu di restoran benar-benar murah, enak, dan dengan porsi segede gaban. Jadi intinya… walaupun capek seminggu full sport, tapi rasanya berat badan malah bertambah *kelihatan dari foto di bawah, raut wajah bulat nan bahagia* 😀

Di hari ketiga, setelah dua hari saya mencoba cross-country skiing, kami memutuskan untuk.. downhill skiing. Ski resort yang kami kunjungi namanya Klínovec, area ski terbesar di Ore Mountains. Beneran deh sodara-sodara, kalau dibandingkan dengan cross-country skiing, downhill skiing ini kesannya jadi kayak hari beristirahat, karena tenaga yang dibutuhkan jauh lebih sedikit, tinggal meluncur… syuuu~ ^^

Tentunya untuk amatir seperti saya *that was my second time of downhill skiing*, tetap saja butuh perjuangan untuk menjaga keseimbangan ketika meluncur. Dan saya masih menggunakan teknik papan ski membentuk huruf V untuk memperlambat kecepatan. Tapi 2 hari cross-country skiing benar-benar membantu saya menguasai teknik downhill skiing. Walaupun kadang dengan kecepatan seadanya, tapi saya sudah bisa meluncur sambil berbelok kanan kiri. Dan ketika kecepatan mulai meningkat, keseimbangan tetap terjaga. Cuma 2 kali jatuh! ^^v *plok plok plok* Dan satu kali nabrak pohon, well, untungnya pohon kecil, lebih kayak semak-semak :p.

Anehnya, tak seperti pengalaman sebelumnya, ketika saya berkutat dengan 2 minggu nyeri badan setelah skiing, kali ini saya merasa baik-baik saja. Hanya membawa oleh-oleh lutut memar keunguan.. but that’s it! I don’t feel tired at all ^^. Mungkin karena rutin berolahraga *dan makan banyak ;p* selama seminggu, jadi otot-ototnya ga kaget, malah terbiasa. Bahkan setelah perjalanan panjang pulang kembali ke Trento, 4 kali ganti kereta selama kurang lebih 12 jam, saya merasa baik-baik saja.

It was a really great vacation, rasanya… puas main salju! ^^ Definitely will do it again next time! Dan sekarang… harus kembali ke kantor, ugh >.<

One thought on “Ski Vacation

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *